Sebuah gambar yang beredar di Twitter memperlihatkan pria misterius di atas gedung tak jauh dari lokasi ledakan bom Boston. Pria tersebut tampak berjalan di atap gedung sambil melihat lokasi ledakan.
Siapa yang memposting foto tersebut tidak diketahui. Foto itu sendiri diposting tak lama setelah ledakan terjadi. Juga tak diketahui secara jelas apakah pria di atas gedung tersebut terkait dengan peledakan bom atau tidak.
Terkait pencarian pelaku pemboman di lokasi Boston Marathon, seorang petugas mengatakan pada New York Post, pria Saudi berusia 20 tahun ditahan di salah satu rumah sakit di Boston.
Sementara itu, Fox News melaporkan, tersangka dalam mengalami luka bakar yang sangat parah. Ia dibawa ke tahanan kurang dari dua jam setelah ledakan pukul 15.00. Ledakan di Boston Marathon telah menewaskan sedikitnya tiga orang dan melukai lebih dari 140.